Belum Genap 24 Jam, Polres Jakarta Barat Amankan Tersangka “Koboi” Jalanan

Kabid Humas Polda Metro jaya Kombes Pol Truno Yudo menyampaikan prihal penangkapan tersangka koboi jalanan yang mengancam pengemudi online Jum’at (05/05)
Intipmedia.com, Jakarta – Belum genap 24 jam, brim Gabungan Polres Jakarta Barat, Polda Metro Jaya mengamankan koboi jalanan yang sempat viral.
Adalah David Yulianto (20) warga Kelapa Gading, Jalan Arko Raya, Duren 1000, Kota Depok, Jawa Barat ditetapkan sebagai tersangka oleh Satreskrim Polres Jakarta Barat. Menyusul aksi koboi jalanan yang dilakukan pada Kamis (04/05) pukul 23.10 di ruas jalan Tomang Jakarta Barat.
Tersangka dicokok dari apartemen yang ada di bilangan Kelapa Gading, Tanggerang, Banten Jum’at (05/05).
Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Truno yudo didampingi Kapolres Jakarta Barat, Kombes Pol Syahdu di mengungkapkan, selain mengamankan tersangka, petugas juga mengamankan barang bukti berupa plat nopol Polisi yang diduga palsu serta senjata api yang digunakan tersangka saat melakukan penganiayaan terhadap korban yang merupakan pengemudi angkutan online. (aji)