Waspada, Akhir Pekan Gempa Tiga Kali Guncang Tiga Tempat Berbeda

Intipmedia.com, Jakarta – Gempa bumi kembali menggetarkan Indonesia pada akhir pekan, Sabtu (22/7/2023). Hingga pukul 19.40 WIB, setidaknya ada tiga kali gempa hari ini terjadi.
Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) melaporkan, gempa pertama pada hari ini terjadi subuh tadi pukul 05:41:40 WIB di Tasikmalaya, Provinsi Jawa Barat.
Episenter lindu berada pada koordinat titik 8.1 Lintang Selatan (LS) dan 107.5 Bujur Timur (BT).
“Pusat gempa berada di laut 106 kilometer barat daya Kabupaten Tasikmalaya,” papar BMKG melalui laman resminya www.bmkg.go.id.
Lindu tersebut memiliki kekuatan magnitudo 4,6 dengan kedalaman 4 kilometer. BMKG menyatakan, gempa dirasakan MMI (Modified Mercalli Intensity) II di Kertasari, Pangalengan, dan Cipamingkis.
Kemudian gempa dirasakan MMI II-III di Cimerak dan Parigi. Serta MMI III di Ciamis, Pameungpeuk, Cijulang, Banjaran, Cikelet, dan Cidaun.
Pada siang hari pukul 13:19:44 WIB, lindu getarkan wilayah Doda, Provinsi Sulawesi Barat. Gempa itu berkekuatan magnitudo 4,3 dengan kedalaman 3 kilometer.
BMKG menyatakan, lindu dirasakan MMI (Modified Mercalli Intensity) II-III di Poso dan MMI III di Tentena. Pusat gempa berada di darat 22 kilometer timur Doda. Episenter lindu berada pada koordinat titik 1.68 Lintang Selatan (LS) dan 120.45 Bujur Timur (BT).
Tak lama pada pukul 13:20:24 WIB gempa susulan kembali terjadi di Doda dengan kekuatan magnitudo 4,4 dan kedalaman 5 kilometer. Pusat lindu berada di darat 20 kilometer timur Doda.
“Episenter gempa berada pada koordinat titik 1.69 Lintang Selatan (LS) dan 120.43 Bujur Timur (BT),” terang BMKG.
BMKG menyatakan, lindu dirasakan MMI (Modified Mercalli Intensity) II-III di Poso dan MMI III di Tentena.(red)